Beranda Kubu Raya IPOSC dan Expo 2025, Dorong Petani Sawit Mandiri dan Go Global

IPOSC dan Expo 2025, Dorong Petani Sawit Mandiri dan Go Global

51
0

PUBLIKA TIMES – Kubu Raya – Perkumpulan Forum Petani Kelapa Sawit Jaya Indonesia (PODSI) menggelar Konferensi Petani Sawit Indonesia (IPOSC) dan Expo 2025 di Hotel Qubu Resort, Rabu (24/9/2025). Agenda ini menjadi ajang strategi bagi petani kelapa sawit untuk memperkuat kapasitas, membangun jejaring, dan mempromosikan produk berbasis sawit ke pasar yang lebih luas.

Acara yang berlangsung semarak ini melibatkan pelaku industri, pemerintah, akademisi, hingga mitra pembangunan. Seluruh pihak menyatakan dukungan untuk meningkatkan kemandirian serta daya saing petani sawit Indonesia.

Ketua Umum PODSI menegaskan IPOSC dan Expo 2025 bukan hanya sekedar pameran, tetapi juga ruang konsolidasi dan pembelajaran. “Kami ingin memastikan petani sawit memiliki posisi yang lebih kuat di mata industri nasional dan global. Ini juga sarana membangun kesadaran dan pengetahuan tentang praktik sawit berkelanjutan,” ujarnya.

Berbagai agenda menarik digelar, mulai dari seminar nasional, panel diskusi, pameran produk turunan sawit, hingga pelatihan teknis. Inovasi budidaya, pengolahan, dan pemanfaatan teknologi digital menjadi fokus utama guna mendorong modernisasi perkebunan.

Sekjen PODSI, Hendra J. Purba, menekankan pentingnya petani ikut serta dalam hilirisasi industri sawit. “Petani sawit tidak boleh berhenti pada penghasil bahan baku. Mereka harus ikut menikmati nilai tambah dari proses hilirisasi,” tuturnya.

Melalui IPOSC dan Expo 2025, PODSI berharap lahir generasi petani sawit yang profesional, berdaya saing global, dan mampu berkontribusi pada pembangunan ekonomi kerakyatan serta ketahanan energi nasional. (Imas)

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini